Friday, September 21, 2012

2013 Tes CPNS Digelar Setiap Hari

Sukses menjalankan tes CPNS 2012, pemerintah mulai menatap rencana tes serupa untuk periode 2013. Pemerintah sudah berancang-ancang tes CPNS 2013 yang dialokasikan untuk tenaga honorer kategori II itu bisa dijalankan setiap hari.
Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi (Wamen PANRB) Eko Prasojo mengatakan tes CPNS tahun depan bisa dilaksanakan setiap hari asalkan program Computer Assisted Tes (CAT) sudah berjalan. "Pengadaan CPNS dengan sistem ini lebih transparan, akuntabel, dan hemat biaya." katanya.
Eko mengatakan, saat ini pemerintah sudah berhasil mendirikan CAT sebanyak 12 unit. Seluruh CAT itu ada di kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) pusat dan BKN regional. Setiap program CAT yang sudah berdiri ini memilikmi kapasitas 50 peserta ujian.
Dia menerangkan pelaksanaan teknis tes CPNS dengan memanfaatkan CAT mirip dengan uji kompetensi guru (UKG) yang beberapa waktu lalu dijalankan Kementrian Pendidikan dan Kembudayaan (Kemendikbud).
"Peserta ujian CPNS langsung menjawab pertayaan di komputer yang sudah terhubung dengan server induk," kata dia.
Eko mengatakan tes CPNS dengan CAT ini lebih akuntabel karena setelah menyelesaikan setiap peserta ujian akan mengetahui nilainya langsung. Menurut Eko tes CPNS dengan menggunakan CAT ini bisa dijalankan setiap saat atau setiap hari.
Dia juga mengatakan kondisi ini penting karena setiap hari ada PNS yang pensiun, dengan perbaikan ini tidak ada lagi perpanjangan masa pensiun.

2 comments: